22 Mei 2017 10:06 | Views 2279 Aneka Pilihan Minuman untuk Mencerahkan Kulit Secara Alami
Ingin punya kulit cantik dan sehat alami? Ternyata tidak sulit lho! Kamu tidak perlu merogoh kocek yang mahal untuk mendapatkan kulit cantik yang kamu inginkan. Coba intip beberapa minuman ini. Selain mudah dibuat, efeknya untuk kecantikan pasti akan membuatmu kagum!
Infused Water
Kulit memerlukan asupan air yang cukup agar senantiasa lembap. Kalau kamu tidak terlalu suka minum air putih, infused water bisa jadi pilihan sebagai pengganti air putih. Paduan buah-buahan segar seperti irisan lemon, apel, timun dan stroberi yang kaya akan antioksidan agar kulit dapat ternutrisi dengan baik. Kebaikan infused water lainnya adalah dapat membantumu melakukan proses detoksifikasi, menyingkirkan semua racun yang terkumpul di dalam tubuh dan kulit.
Minuman Yogurt
Yogurt adalah minuman yang rendah lemak, yang merupakan sumber vitamin A. Nutrisi ini yang penting untuk membantu tubuh menghasilkan kolagen dimana protein penting ini dapat menjaga elastisitas kulit, sehingga kulit senantiasa lembap. Vitamin A juga membantu melindungi kolagen terhadap kerusakan kulit, sehingga menghasilkan kulit yang sehat dan cerah secara alami.
Kacang Hijau
Kacang hijau sudah diminum sejak jaman dahulu sebagai obat dan baik bagi kesehatan kulit. Kacang hijau mengandung sejumlah protein dan nutrisi yang baik untuk meremajakan kulit. Phytoestrogen yang terkandung di dalamnya membantu produksi kolagen dan menjaga kulit tetap lembut, elastis dan tidak cepat keriput. Sehat alami ternyata mudah bukan?
Jus Dan Smoothies
Rahasia kulit cerah adalah dengan segelas jus atau smoothies. Bisa terdiri dari buah - buahan, sayuran atau kombinasi keduanya. Sayuran dan buah mengandung vitamin, mineral dan antioksidan yang ampuh memperbaiki kondisi kulit yang kusam, gelap dan tidak sehat. Kalau kamu rutin mengonsumsi jus atau smoothies, kamu akan mendapatkan kulit yang cerah, bening, lembap dan menunda penuaan dini.
Teh Hijau
Teh hijau kaya akan antioksidan polifenol yang dapat memberikan perlindungan dari sinar matahari, mencegah kerusakan DNA, dan merevitalisasi sel kulit mati. Manfaat teh hijau lainnya adalah dapat menghindarkan tubuhmu bebas dari iritasi dan kulit kering sehingga kulit tetap terjaga kelembapannya. Kulit cerah dan sehat alami tetap bisa kamu miliki.
Kunyit Asam
Kunyit sebagai bumbu dapur ternyata mengandung bahan antiseptik yang cocok untuk mencerahkan kulit, mencegah peradangan pada kulit, memulihkan kulit yang iritasi dan kering akibat paparan sinar matahari lho. Sedangkan, buah asam kaya akan berbagai macam vitamin, seperti vitamin C, antioksidan, karoten, serta mineral seperti magnesium dan potasium. Dengan segala nutrisi yang terdapat pada kunyit asam, kamu akan mendapatkan kulit cantik, sehat alami dan tetap awet muda
source: www.cantikalamiku.com source: https://www.merdeka.com source: http://tersayangi.blogspot.co.id source: https://www.merdeka.com/ source: http://pekanbaru.tribunnews.com
Jantung adalah salah satu organ penting dalam tubuh manusia. Memompa darah ke berbagai bagian tubuh dan penurunan fungsi pada organ ini dapat menyebabkan konsekuensi yang serius. Mari...